Thursday, March 12, 2009

MENANAMKAN BUDAYA CINTA LINGKUNGAN


Penanaman cinta budaya dan lingkungan sejak dini perlu dilakukan untuk menumbuhkan rasa bangga dan cinta pada budaya asli sehingga kebudayaan warisan leluhur tidak akan punah ditelan zaman. Anak-anak perlu dikenalkan pada alam lingkungan disekitarnya, mengenal lingkungan disekitar tempat tinggalnya, mengenali tanaman serta manfaatnya, karena pernah saya jumpai ada seorang anak yang tidak tahu dengan padi yang sedang dijemur anak ini heran dan kemudian menanyakan pada saya nama barang yang dijemur itu, kemudian saya terangkan bahwa yang dijemur itu adalah padi dan jika sudah kering akan di bawa ke penggilingan padi untuk dibuang kulitnya untuk dijadikan beras. selanjutnya anak-anak perlu dikenalkan pada lingkungan yang lebis luas (alam) mengenal sungai, laut, sawah, hutan ataupun suatu perkebunan dan yang tak kalah penting adalah bagaimana menanamkan dalam diri anak-anak untuk mampu mencintai dan merawatnya.

Wednesday, March 11, 2009

MENGELOLA IRI HATI UNTUK KEMAJUAN PRIBADI

Iri hati adalah sumber bencana bagi kemanusiaan, timbulnya perang saudara , perpecahan dalam keluarga ataupun kejahatan yang muncul dalam lingkungan masyarakat. Munculnya iri hati bisa disebabkan oleh karena adanya kesenjangan sosial dalam masyarakat, perbedaan nasib dan suatu kedudukan dan juga cara pandang seorang manusia akan kemapanan orang lain yang hanya dilihat pada keadaan luarnya saja tetapi tidak pernah mau mencari proses yang menjadikan seseorang itu berhasil dalam hidupnya, disamping itu juga sikap tidak mau menginstropeksi diri sendiri. Tetapi iri hati sebenarnya kalau dikelola dengan baik juga akan membawa dampak yang positif bagi diri kita sebagai contoh kita melihat orang lain sukses dan berhasil tercukupi segala kebutuhan hidupnya tentu dalam hati kita akan bertanya "Apakah saya tidak bisa seperti dia" dengan segala kemampuan yang ada dalam diri kita. Dengan memberikan satu pertanyaan ke dalam diri kita pribadi maka selanjutnya akan memunculkan satu motivasi bagi diri kita untuk berusaha menjadi seperti orang yang kita kagumi, setelah kita termotivasi tentunya kita sudah mempunyai satu tujuan yang pasti langkah selanjutnya adalah memikitkan strategi yang akan kita pakai untuk mewujudkan tujuan yang kita tetapkan tadi tentunya dalam koridor yang benar, tidak asal-asalan dan menghalakan segala cara, sehingga iri hati itu tetap menjadi iri hati yang positif.maaf ya tulisan ini belum kelar

Saturday, March 7, 2009

KEPENUHAN HIDUP

Setiap orang pasti akan melakukan segala hal untuk mencapai kemapanan dalam hidupnya yaitu terpenuhinya semua kebutuhan, kesenangan, harga diri dan kebanggaan diri. Padahal untuk hidup yang bisa dikatakan "kepenak" dan "ayem" dibutuhkan 5 hal yang perlu dimiliki manusia yaitu : wareg (kenyang), waras ( sehat ), wastra( pakaian/sandang), wasis (kepandaian), wisma(rumah).